Jika harus memilih, sebagai pebisnis, apakah Anda akan memilih kepastian untuk terus memperoleh keuntungan yang stabil, atau menggunakan keuntungan saat ini untuk mengejar pertumbuhan bisnis yang lebih besar?
Bagi saya, dua pilihan ini sama-sama baik tergantung konteksnya. Setiap bisnis memiliki tujuannya masing-masing. Bagi startup yang memiliki banyak investor dengan jumlah dana yang triliunan rupiah, mendorong pertumbuhan bisnis yang agresif adalah prioritas.
Hal ini untuk mendorong pertambahan jumlah konsumen yang besar pula. Fenomena ini bisa kita lihat di perusahaan-perusahaan seperti Go-Jek, Tokopedia dan lainnya. Tidak heran jika promosi besar-besaran pun ikut dilakukan untuk mendukung tercapainya tujuan ini.
Di sisi lain, bagi bisnis kecil dan menengah, Anda memiliki pilihan yang lebih leluasa. Memaksimalkan pendapatan dahulu atau bisa juga mengejar pertumbuhan bisnis tanpa harus diburu-buru oleh investor yang “mengejar-ngejar” Anda untuk mencapai target pertumbuhan tertentu.
Situasi inilah yang akhirnya memberi “efek domino” pada bidang lain, yaitu semakin berkembangnya penggunaan micro-influencer sebagai media beriklan hemat untuk membantu pebisnis meraih pendapatan yang konsisten. Seperti yang dibahas sebelumnya, keunggulan dalam tingkat konversi-lah yang membuat pengiklan miro-influencer semakin bertambah dari waktu ke waktu.
Tapi bukan berarti saya mengajak Anda untuk membuat bisnis menjadi stagnan tanpa ada pertumbuhan sama sekali. Pertumbuhan adalah keniscayaan, agar mampu bertahan dalam persaingan yangs emakin ketat.
Micro-influencer juga membantu bisnis untuk berkembang secara bertahap, bukan instan. Jika dirasa berpromosi ke influencer yang memiliki 5 ribu database sudah dirasa cukup, Anda bisa naik level dengan mencoba mengiklankan bisnis ke influencer dengan 10 ribu database. Tentu ada penambahan biaya, namun dalam skala yang terukur. Ini untuk menghindari resiko hanya “membakar uang” semata dalam pemasaran.
Karena alasan yang sama pula, di IKLAN.EMAIL sendiri informasi jumlah database dan profil database yang dimiliki setiap influencernya, disediakan.
Jika ingin mengetahui lebih jelas, silahkan klik di sini.
Semoga bermanfaat dan sampai bertemu di artikel berikutnya.