fbpx
nama toko online

Tips Mudah Membuat Nama Toko Online dan Contoh – Contohnya

Nama bukanlah sekedar nama lagi jika bicara tentang dunia bisnis. Nama yang bagus adalah investasi yang tidak ternilai harganya. Nama toko Anda adalah investasi jangka panjang Anda. Maka dari itu, gunakan nama toko yang baik pula.

Nama toko adalah branding untuk bisnis Anda. Dengan nama yang tepat, maka pelanggan akan selalu mengingat Anda. Sebagai contoh, jika Anda mendengar kata Indomie, apa yang terlintas di benak Anda?, pasti mie instan bukan? Nah, itulah yang dinamakan branding. Semakin kuat branding Anda, maka semakin baik pula produk Anda dikenal masyarakat.

Nah, untuk memperkuat branding Anda, maka Anda harus menggunakan nama toko online yang unik. Nama yang unik akan semakin mudah dikenal masyarakat. Dengan begitu akan mempermudah Anda dalam melakukan promosi. Jika Anda mampu membangun brand Anda dengan baik, maka akan semakin mahal pula nilai jualnya.

Namun, dalam memberikan nama sebuah toko, Anda juga harus bisa memastikan bahwa nama tersebut adalah nama yang tahan lama, artinya nama yang Anda berikan harus tidak boleh ketinggalan zaman dan sangat dinamis atau bisa menyesuaikan dengan zaman.

Cara Supaya Nama Toko Online Anda Menjadi Bagus

Membuat nama toko online memang sedikit tricky. Anda tidak boleh membuat nama toko Anda pasaran, di samping Anda juga tidak boleh membuat nama Anda terlalu unik supaya lebih fleksibel. Jadi, jangan heran, jika Anda mendapati sebuah perusahaan atau brand yang membutuhkan waktu hingga berbulan – bulan bahkan bertahun – tahun hanya untuk menentukan sebuah nama perusahaan atau brand.

Supaya lebih membuka wawasan Anda lagi dalam menentukan nama sebuah brand, cobalah untuk menerapkan tips – tips berikut ini

1. Gunakan Nama yang Singkat dan Sederhana

Nama yang singkat dan sederhana akan membuat konsumen Anda menjadi lebih mudah mengingatnya. Selain itu, dengan nama yang singkat, akan membuat Anda menjadi lebih menonjol daripada yang lain.

Lalu, bagaimana caranya supaya Anda bisa membuat nama seperti itu? Berikut ini adalah caranya.

  1. Tuliskan kata kunci sesuai niche bisnis Anda
  2. Pikirkan filosofinya
  3. Cari nama yang mungkin bisa diplesetkan , misalnya dari goggle menjadi Google
  4. Cari nama yang memiliki dua – tiga suku kata, misalnya shopee, tokopedia, BliBli dan sebagainya.
  5. Buat rima dari kedua suku kata tersebut, misalnya Krusty Krab, Chum Bucket, Dunkin’ Donuts, dan sebagainya

2. Pastikan Nama Toko Anda Unik dan Berbeda

Untuk membuat nama toko Anda menjadi unik dan berbeda, Anda harus memikirkan lebih dulu impresi seperti apa yang akan Anda ciptakan.

Untuk menciptakan impresi tersebut, pertama – tama Anda bisa pikirkan lebih dulu hal – hal yang tidak berhubungan dengan produk yang Anda jual dan tidak nampak. Sebagai contoh adalah nama Tanamera COffee. Tanamera berasal dari kata “tanah merah” yang mana nama tersebut bisa untuk mendeskripsikan tanah Indonesia yang subur. Dengan menggunakan nama seperti itu, niscaya nama toko Anda tidak akan terlihat pasaran.

Selanjutnya, Anda bisa menggunakan nama Anda sendiri. Hal semacam ini mungkin terlihat sedikit narsis, namun hal ini akan sangat ampuh untuk membangun personal branding Anda. Dengan menggunakan nama Anda sendiri, maka branding Anda akan menjadi lebih kuat.

Tahukah Anda sebuah plug in WordPress bernana Yoast SEO? Nah itu adalah salah satu contohnya. Yoast SEO dibuat oleh Joost de Valk. Yoast diambil dari nama awalnya Joost (dibaca Yos). Antara Joost dan Yoast, tulisannya memang berbeda, namun keduanya bisa dibaca sama.

3. Pastikan namanya Otentik dan Original

Anda harus bisa membuat nama brand Anda menjadi otentik dan original. Meskipun membuat nama toko memang ribet. Hal tersebut tidak bisa menjadi alasan Anda untuk memberikan nama yang tidak otentik. Jika Anda ketahuan menjiplak nama oleh pelanggan Anda, maka reputasi branding bisnis Anda adalah taruhannya. Bahkan, toko Anda bisa dicap abal – abal.

Tidak ada resep khusus untuk memiliki nama toko yang otentik dan original. Anda hanya perlu memastikan bahwa nama yang Anda pakai, belum pernah dipakai orang lain sebelumnya.

Untuk memastikannya, Anda bisa mengeceknya di Hak Kekayaan Intelektual (HAKI). Selain mengeceknya di HAKI, Anda bisa juga mengeceknya di Sosial Media. Namun, memang lebih direkomendasikan untuk mengeceknya lewat HAKI supaya lebih valid. Anda juga bisa sekalian mendaftarkan nama brand Anda di HAKI supaya terlindungi hak ciptanya. 

4. Pastikan Ejaannya Mudah

Sudah menjadi hukum wajib, bahwa nama toko yang Anda berikan harusnya mudah di eja dikarenakan nama yang sulit dieja tentu akan membingungkan pembaca. Selain itu, nama yang sulit dieja bisanya rawan typo karena ngetik sulit.

Di era sekarang ini, khususnya di era digital, salah ketik harus dihindari karena bisa membuat toko online Anda menjadi tidak terlihat di pencarian mesin pencari. Jika sudah begitu, hal tersebut bisa menurunkan impresi toko Anda.

5. Jangan Gunakan Hyphen (-) atau Tanda Penghubung Untuk Nama Toko Anda.

Ini mungkin sedikit out of the box, namun menggunakan tanda hubung untuk nama sebuah toko online memanglah cukup merepotkan. Untuk yang memberi nama mungkin ini mudah saja baginya. Namun, untuk pelanggan, terkadang akan mendapati situasi yang sangat awkward jika harus mengetikan nama toko dengan tanda penghubung.

Misalnya, anda memiliki nama toko Rollover lalu supaya menjadi lebih untuk Anda memodifikasinya menjadi R-o-l-l-o-v-e-r. Bagaimana cara mengucapkannya? Aneh sekali bukan? Maka dari itu, dari pada Anda kerepotan dalam memberi nama menggunakan tanda penghubung, lebih baik tidak usah saja.

6. Pastikan Nama Anda Memiliki Cerita

Pastikan bahwa nama toko Anda bukanlah sekedar nama. Usahakan sebelum memberi nama untuk toko Anda, pikirkan juga ceritanya.

Nama toko yang memiliki cerita akan sangat berguna untuk meyakinkan konsumen Anda supaya menjadi pelanggan setia. Di zaman sekarang ini, tak jarang malah banyak orang lebih tertarik untuk membeli barang karena tertarik dengan cerita dari sebuah brand.

Jika brand Anda sudah dikenal ceritanya oleh masyarakat, maka ini akan mengakibatkan kenaikan permintaan akan barang Anda, karena permintaan naik, maka ketersediaan barang akan berkurang.  Dari sinilah, Anda bisa menciptakan harga barang yang lebih mahal.

Contoh – Contoh Nama Toko Online Berdasarkan Kategorinya

Setelah membahas mengenai tips – tips nya, kami akan memberikan kumpulan daftar contoh nama toko online yang sangat direkomendasikan, antara lain adalah sebagai berikut.

1. Kategori Islami

Izdihaar.com

– Jauharah.com

– Tabrizz.com

– Jaliilah.com

– Ar- Rahman

– Hasanah

2. Kategori Korea

anyeong.com

– saranghae.com

– choaheto.et

– fashionkorea-shop.com

– daebak.id

3. Kategori Makanan

– nasgor.id

– lapakjajan.com

– rumah makan pedas.com

– rumahjajananmurah.id

– keripikrenyah.com

4. Kategori teknologi

– serbatekno.net

– rumahjaringan.net

– teknostore.id

5.  Kategori Hijab

Hijabers.com

– Muslimahhijab.com

– KreatifHijan.com

– Hijacket.com

– Syariku.com

6. Kategori Keren

– buybuy.com

– agoda.com

– okebuy.com

– keranjangwireless.com

– allineone.com

7. Kategori Unik

– tiketo.com

– spirp.com

– bardu.com

– travelku.com

– sampaipagi.com

Seperti itulah, tips membuat nama toko online dan contoh daftar nama toko online yang bisa KIRIM.EMAIL sampaikan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk sobat KIRIM.EMAIL sekalian.  Sampai bertemu di artikel selanjutnya.

Muhammad Sholeh

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *