Dalam bisnis, Anda tidak hanya berkutat dengan aktivitas yang berkaitan langsung dengan transaksi penjualan, distribusi produk, strategi pemasaran, dan semacamnya. Anda juga perlu mengurus hal yang berkaitan dengan citra perusahaan. Press release adalah salah satu upaya yang dapat Anda lakukan untuk membangun citra yang positif di mata publik.
Hanya saja, Anda tidak bisa sembarangan dalam menyusun sebuah press release. Anda perlu menyadari kalau fungsi press release itu sangat beragam. Selain itu, Anda juga perlu mengenal berbagai jenis rilis pers yang bisa dibuat sesuai dengan kebutuhan. Untuk bisa lebih memahami tentang apa itu press release dan hal-hal terkait, simak pembahasannya berikut.
Pengertian Press Release
Menurut pengertiannya, press release adalah bentuk publikasi dalam bisnis yang biasanya dibuat oleh bagian public relation atau hubungan masyarakat (humas). Biasanya, informasi publikasi tersebut disusun dalam bentuk tulisan. Tujuannya, agar masyarakat memperoleh informasi yang lebih banyak tentang perusahaan.
Fungsi Press Release
Ada tiga fungsi press release yang paling utama dalam bisnis, yaitu:
- Sarana memperkenalkan produk perusahaan
- Cara menyampaikan informasi terkait aktivitas perusahaan
- Penyampaian informasi yang mempunyai keterkaitan dengan perusahaan
Jenis-Jenis Press Release
Untuk memenuhi fungsi dan tujuan pembuatannya, Anda perlu mengetahui jenis-jenis press release yang kerap digunakan, di antaranya:
1. Rilis Pers Event
Jenis yang pertama adalah event press release atau rilis pers kegiatan. Sesuai dengan namanya, penyusunan rilis pers kegiatan berkaitan dengan aktivitas yang tengah dilakukan oleh perusahaan. Dalam kegiatan tersebut, perusahaan bisa bertindak sebagai penyelenggara, tamu, maupun sponsor.
Rilis pers kegiatan harus Anda buat dengan mencantumkan detail event yang berlangsung. Anda perlu memasukkan data terkait jenis kegiatan, lokasi, siapa saja yang datang dan terlibat, alasan penyelenggaraan, serta bagaimana cara penyelenggaraannya.
Biar efektif, pertimbangkan untuk menyusun informasi tersebut dalam bentuk daftar. Dengan begitu, awak media yang mendapatkannya bisa membaca rilis pers dengan mudah.
2. Rilis Pers Buku
Selanjutnya adalah rilis pers buku. Pembuatan jenis rilis pers ini bisa Anda lakukan ketika berlangsung peluncuran buku baru. Dibandingkan dengan jenis-jenis press release lainnya, rilis pers untuk peluncuran buku sangat jarang dilakukan. Alasan utamanya adalah karena peluncuran buku bukanlah kegiatan yang menarik di mata media.
Oleh karena itu, saat menyusun rilis pers buku, pastikan kalau buku tersebut mempunyai nilai berita yang menarik. Sebagai contoh, buku tersebut memenangkan penghargaan yang prestisius, menghadirkan tokoh selebriti saat peluncuran, atau tema yang ada di dalamnya tengah menjadi trending topic.
3. Rilis Pers Produk
Ada pula jenis rilis pers produk. Pembuatan product press release mempunyai tujuan untuk memperkenalkan produk baru yang Anda buat. Biar menarik, Anda perlu mencantumkan informasi terkait keunikan produk tersebut dibandingkan dengan barang serupa dari kompetitor yang sudah ada di pasaran.
Caranya, Anda dapat menuliskan fitur unggulan produk dalam bentuk daftar. Selain itu, ada pula opsi untuk membandingkan keseluruhan fitur produk dengan kompetitor. Anda pun bisa menonjolkan benefit yang bisa didapatkan oleh konsumen ketika menggunakannya.
Sebagai alternatif, Anda bisa pula memanfaatkan rilis pers produk sebagai kesempatan untuk memperoleh angka penjualan. Misalnya, Anda memberikan kode diskon bagi siapa saja yang tertarik melakukan pembelian saat peluncuran produk.
4. Rilis Pers Bisnis Baru
Jenis yang selanjutnya adalah rilis pers bisnis baru. Pembuatan rilis pers ini bisa Anda lakukan ketika perusahaan memulai bisnis baru. Anda perlu memasukkan informasi secara tepat kenapa bisnis baru tersebut sangat dibutuhkan.
Sebagai contoh, Anda membangun bisnis baru dengan tujuan mengisi kekosongan pasar atau menyediakan produk dan layanan yang lebih baik dibanding kompetitor.
5. Rilis Pers Rekrutan Baru
Perusahaan besar biasanya memperkenalkan rekrutan baru dengan disertai press release. Upaya ini biasanya mereka lakukan ketika merekrut pejabat eksekutif. Tujuannya adalah untuk membangun kepercayaan serta kredibilitas perusahaan. Oleh karena itu, press release rekrutan baru biasanya disertai dengan pencapaian karier yang didapatkan.
6. Rilis Pers Rebranding
Rebranding press release adalah upaya dalam melakukan publikasi terkait perubahan citra perusahaan. Jenis rilis pers ini harus Anda buat dengan cermat agar bisa memperoleh hasil sesuai ekspektasi. Salah satu caranya adalah dengan menuliskan cerita positif terkait proses rebranding.
Sebagai contoh, Anda memutuskan untuk melakukan rebranding bisnis sebagai perusahaan ramah lingkungan. Cantumkan bagaimana branding sebagai perusahaan ramah lingkungan tersebut bisa memberi benefit bagi para konsumen. Selain itu, jangan lupa untuk memasukkan informasi terkait kebijakan terkait harga maupun perubahan yang terjadi saat rebranding.
7. Rilis Pers Kerjasama
Rilis pers kerja sama adalah jenis publikasi yang bisa membantu Anda dalam menghilangkan kecemasan para stakeholder terkait kebijakan baru perusahaan. Untuk dapat melakukannya, Anda bisa memasukkan perubahan positif yang didapatkan dari proses kerja sama.
Press release kerja sama dapat Anda susun dengan terlebih dahulu menuliskan problem yang selama ini dihadapi perusahaan. Selanjutnya, Anda bisa memasukkan informasi terkait bagaimana kerja sama yang tengah dijalin bisa menjadi solusi atas permasalahan tersebut.
8. Rilis Pers Award
Terakhir, Anda dapat mengetahui award press release. Tujuan dari penyusunan award press release adalah untuk mempublikasikan pencapaian yang perusahaan maupun individu karyawan. Penghargaan atau pencapaian tertentu dalam bisnis bisa membantu perusahaan menempatkan diri sebagai industry leader.
Dengan mengenal jenis-jenis press release serta fungsinya, Anda dapat melakukan publikasi secara tepat dan mendapatkan hasil sesuai ekspektasi. Selanjutnya, Anda juga perlu memastikan kalau rilis pers terkirim ke redaksi media secara cepat dan tepat.
Cara paling efektif dan efisien dalam melakukan pengiriman press release adalah dengan memanfaatkan email. Anda dapat mengirimkannya ke alamat email redaksi maupun email wartawan. Untuk pengiriman email press release, Anda bisa memanfaatkan layanan Kirim.Email.
Yuk, Kirim press release Anda lewat email!