fbpx
cara mendapatkan uang dari TikTok

Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark

Siapa yang tak kenal aplikasi viral gudangnya orang kreatif ini. TikTok adalah aplikasi social media berbentuk video yang memungkinkan penggunanya untuk saling berbagi konten dalam bentuk video. TikTok juga sudah memberikan fitur download di Aplikasinya untuk memudahkan penggunanya saat ingin mendownload video di aplikasi tersebut. Namun, aplikasi TikTik memberikan fitur download video ber-watermark. Lalu, bagaimana cara download video TikTok tanpa Watermark?

Ada beragam cara yang bisa anda lakukan untuk mengunduh video TikTok tanpa watermark antara lain adalah sebagai berikut,

Melalui situs ssstik.io

Cara mengunduh aplikasi TikTok tanpa watermark yang pertama adalah dengan mengunjungi ssstik.io. Langkah – langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Buka aplikasi TikTok di smartphone anda
  2. Cari video yang ingin diunduh
  3. Klik share, lalu salin tautan dari video TikTok yang anda ingin download
  4. Buka browser anda lalu kunjungi situs ssstik.io
  5. Paste – kan link yang anda copy di aplikasi TikTok tadi ke situs tersebut
  6. Klik “unduh”, maka video yang anda inginkan akan terunduh dan tersimpan di galeri smartphone anda tanpa water malk.

Melalui Situs Kapwing Studio

Selain melalui situs sss.io, anda juga bisa mengunduh video melalui situs Kapwing Studio. Caranya juga tidak jauh berbeda dengan yang sebelumnya. Berikut ini adalah pembahasannya.

  • Buka aplikasi TikTok di Smartphone anda
  • Cari video yang ingin diunduh
  • Klik share pada video yang sedang anda tonton, lalu klik “copy link”
  • Masuk ke tus www.kapwing/studio, lalu klik “get started”
  • Setelah itu, anda akan masuk ke halaman editing video. Di laman tersebut, lakukan pemotongan pada video yang anda ingin download dengan cara menggeser slider ungu sesuai letak watermark berada.
  • Setelah dirasa cukup, klik publish

Menggunakan Aplikasi SnapTik

Selain menggunakan situs – situs di atas, anda juga bisa menggunakan aplikasi pihak ke-3 yaitu SnapTik. Aplikasi ini bisa anda dapatkan di Google Play Store untuk pengguna Android. Berikut adalah caranya,

  • Buka aplikasi TikTok di Smartphone Anda
  • Cari video yang ingin diunduh
  • Klik share pada video yang sedang anda tonton, lalu klik “copy link”
  • Buka Google Play Store. Jika aplikasinya sudah ketemu, install aplikasi tersebut di smartphone anda.
  • Buka aplikasi SnapTik, lalu paste url yang sudah anda copy tadi ke aplikasi tersebut.
  • Selanjutnya, akan muncul beberapa jendela pilihan download. Pilih menu “download video (No Watermark)”.
  • Selesai, video sudah bisa anda tonton tanpa water malk

Menggunakan Telegram

Siapa sangka, ternyata telegram yang merupakan aplikasi chatting favorit ini bisa juga digunakan untuk mengunduh video di TikTok tanpa watermark. Cara download video TikTok tanpa Watermark di Telegram adalah sebagai berikut

  • Klik tautan berikut https://teleg.run/ttsavebot
  • Setelah itu, anda akan masuk ke channel telegram bot yang bisa anda manfaatkan untuk mengunduh video TikTok. Klik “mulai” untuk memulai.
  • Buka TikTok dan cari video yang anda inginkan, kemudian copy url videonya dan paste link.nya di channel telegram bot tadi.
  • Bot akan mengirinkan video tanpa watermark seperti yang anda maksud.

Cara untuk Pengguna iOS 13

Untuk anda pengguna iOS 13, anda memiliki akses khusus untuk mengunduh video di TikTok tanpa menggunakan watermark. Jadi, anda tidak perlu lagi mengunduh aplikasi pihak ke – 3 apapun. Berikut adalah caranya.

  • Buka aplikasi TikTok di perangkat Apple anda
  • Cari video yang ingin diunduh
  • Klik share pada video yang sedang anda tonton, lalu klik “live photo”. Di sini, video anda akan di convert menjadi bentuk live photo. Tunggu pemrosesan tersebut hingga selesai.
  • Buka galeri anda, lalu cari live photo. Setelah itu, pilih “save as video”
  • Selesai.

Cara untuk Pengguna Selain iOS 13

Bukan hanya untuk pengguna iOS 13 saja yang memiliki akses khusus, jika anda merupakan pengguna perangkat Apple, namun bukan iOS 13, anda juga masih memiliki akses khusus. Caranya adalah sebagai berikut :

  • Matikan fitur AssistiveTouch bawaan iOS dengan cara berikut
    • masuk ke settings
    • Pilih “General
    • Pilih “Accessibility
    • Pilih “AssistiveTouch
    • Matikan dengan memilih “OFF
  • Buka aplikasi TikTok, lalu rekam video yang ingin anda unduh.
  • Untuk merekam, gunakan fitur screen recording bawaan dari Iphone yang ada di status bar.

Itulah beberapa cara download video TikTok tanpa watermark, mudah sekali bukan? Selamat mencoba!

Muhammad Sholeh

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *