Pada artikel berikut ini ada tips memilih selebgram jika Anda aktif berjualan di Instagram. Tujuan dari tips ini adalah supaya penjualan Anda meningkat hanya melalui sebuah akun Instagram saja.
Namun sebelum itu perlu kita ketahui dulu bahwa menggunakan jasa selebgram ini adalah salah satu bentuk baru dari traffic generation. Selama ini kita mungkit mengenal traffic generation hanya ada 2, yaitu melalui organik (organic traffic) dan berbayar (paid traffic).
Jasa selebgram ini ada ditengah-tengahnya. Kita mengeluarkan uang untuk membayar selebgram, sedangkan proses datangnya traffic itu secara organik. Karakteristiknya pun juga berada di tengah-tengahnya. Traffic akan terhenti ketika kita berhenti membayar selebgram. Sedangkan traffic yang sudah masuk akan sulit kita ukur datanya seperti data demografis dan juga geografisnya.
Terlepas dari itu semua yang paling penting adalah bahwa dengan memilih selebgram yang tepat bisa meningkatkan penjualan. Tidak sedikit toko online yang menerapkan cara ini dan hasilnya pun sangat bervariasi. Supaya hasilnya maksimal dalam meningkatkat penjualan, berikut ini adala beberapa tips memilih selebgram yang bisa Anda terapkan.
Daftar Isi
#1 Perhatikan profil dan citra selebgram
Tips pertama dalam memilih selemgram adalah memperhatikan profil dan citra mereka. Ini penting karena akan berhubungan langsung dengan produk dan target market Anda.
Jika citra yang ingin anda tampilkan adalah berkelas dan formal, jangan memilih selebgram seperti Ria Ricis. Namun jika anda ingin menunjukkan citra kocak, kasual dan produk Anda menyasar ke anak-anak ABG, Ria Ricis mungkin akan menjadi selebgram yang cocok.
Begitu sebaliknya jika Anda ingin menampilkan kesan unik dan berbeda, jangan mengendorse selebgram yang sangat terkenal karna justru akan memberikan kesan mainstream.
#2 Perhatikan jumlah like & followersnya
Ada yang bilang kalau dalam memilih selebgram itu paling tidak like fotonya itu 10% dari jumlah followersnya. Misalkan followers seorang selebgram adalah 100.000. Maka paling tidak ada 10.000 like dalam 1 fotonya. Makin tinggi makin bagus.
Ini sebenarnya bukan ukuran utama kita dalam memilih selebgram, tetapi layak juga kita pertimbangkan. Namun perlu kita cermati juga saat ini harga jual like dan followers palsu sudah sangat murah. Jadi lihat juga aktivitas seperti komen, photo lama, tag, dan sebagainya.
Akan lebih baik mengendorse selebgram dengan followers sedikit, tapi terbukti followernya lebih aktif dan responsive terhadap aktivitas di instastory maupun di feednya.
#3 Perhatikan aktifitas dan kontennya
Setelah Anda memperhatikan jumlah like dan followersnya, tips memilih selebgram yang ketiga adalah memperhatikan aktifitas dan konten yang mereka publish.
Dan yang tidak kalah penting adalah apakah produk Anda sesuai dengan konten selebgram yang akan Anda endorse.
Jika selebgram tersebut lebih sering memposting kegiatan yang mengumbar aurat dan suka memposting konten dewasa, akan tidak tepat jika Anda mencoba mengendorse selebgram tersebut untuk produk hijab atau fashion muslim dan begitupun sebaliknya.
#4 Jangan tergoda harga murah
Tarif selebgram itu bervariasi. Ada yang hanya ratusan ribu, tetapi ada juga yang salah puluhan juta dalam sekali posting.
Jika Anda menemukan seorang selebgram yang punya banyak followers tetapi mematok harga yang murah, sebaiknya Anda jangan langsung tergoda. Karena bisa jadi followers yang banyak itu adalah bot atau akun-akun yang sudah tidak aktif lagi.
Yang paling penting selidiki dulu sesuai yang poin 2 dan 3 di atas. Kalau followersnya banyak, interaksinya juga bagus dan pasang tarif murah, selebgram seperti ini cocok untuk Anda coba.
Itulah beberapa tips dalam memilih selebgram yang tepat untuk meningkatkan penjualan Anda. Mudah-mudah bermanfaat dan sampai bertemu di artikel berikutnya.
Dan satu lagi, jika Anda ingin menjaring penjualan di Instagram dengan lebih mudah lagi silakan Anda kunjungi https://belanja.bio. Belanja.BIO adalah sebuah platform toko online untuk membuat pengalaman belanja di Instgram menjadi lebih mudah.